Ada Apa di Balik Konflik Armenia-Azerbaijan?
Pengamat Politik Internasional Umar Syarifudin menilai ada peran internasional di balik Konflik Armenia-Azerbaijan. “Ya karena ada peran internasional. Turki ada di belakang Azerbaijan dan Rusia ada di belakang Armenia. Di belakang Turki ada Amerika,” ujarnya dalam acara Kabar Malam, Rabu (07/10/2020) di kanal YouTube Khilafah Channel.
Ia mengatakan, Turki memang tampaknya me-maintenance masalah Azerbaijan ini sesuai dengan dikte tuannya, yaitu Amerika. Amerika ingin mengecilkan pengaruh Rusia di wilayah tersebut.
Menurut Umar, Amerika melibatkan Turki karena memiliki kesamaan etnis sebagai negeri Muslim dengan Azerbaijan, sementara selama ini Amerika belum bisa masuk dan memperkuat pengaruhnya di Azerbaijan.
“Tampaknya Turki menjadi hero di belakang konflik dua negara tadi. Rusia juga ingin mempertahankan agar Armenia tetap mengorbit kepada Rusia. Jadi konflik kepentingan itu tidak terelakkan,” pungkasnya.